Review Lucienne Brightening and Glowing Serum

review lucienne serum

Lucienne adalah brand lokal yang berasal dari kota Bandung. Mereka mengeluarkan produk skincare yaitu toner, serum dan moisturizer. Awal kenal brand ini pada saat teman saya memberi tau saya kalau brand ini memiliki serum yang sangat bagus untuk mencerahkan wajah sekaligus membuat wajah menjadi lembab dan glowing. Kalau sudah mendengar kata cerah dan glowing, saya langsung tertarik ingin mencoba dan ternyata beauty vlogger Tasya Farasya juga sudah mencoba serum ini lho. Makin penasaran saya, apakah beneran sebagus itu Lucienne Brightening and Glowing Serum? Yuk simak reviewnya!

Packaging



Serum ini dikemas dengan botol kaca berwarna coklat gelap dan tutup botol berwarna emas dengan pipet berwarna hitam yang membuat produk ini terlihat kece. Kenapa botol serum ini berwarna coklat gelap? Mungkin agar bahan aktif di dalamnya tidak mudah teroksidasi makanya botol kaca serum ini berwarna coklat gelap. Untuk mengeluarkan produknya, serum ini menggunakan pipet. Pipetnya sendiri sangat enak untuk digunakan dan pengambilan produknya sangat pas jika diaplikasikan ke wajah. Di Kemasannya bertuliskan nama produk, ukuran produk, key ingredients, exp date, tempat produksi dan scan barcode BPOM. Jadi jangan ragu dan takut untuk mencoba serum ini karena sudah terdaftar di BPOM. Ukuran serum ini 15 ml dengan harga Rp139.000,00,- yang kalian bisa dapatkan melalui online.

Baca Juga : Review SOME BY MI Yuja Niacin 30 Days Blemish Care Serum

Klaim, Formula dan Wangi


Lucienne Brightening and Glowing Serum mengklaim bahwa serum ini bisa membuat wajah menjadi cerah dan ekstra glowing, mengatasi bekas jerawat dan flek hitam, melembabkan kulit wajah, menjaga kesehatan kulit dan mengecilkan pori-pori wajah. Kandungan Alpha Arbutin yang berfungsi untuk mencerahkan wajah yang konsentrasi untuk mencerahkan wajahnya sedikit lebih kencang dibanding Niacinamide dan memiliki efek glowing. Niacinamide sendiri selain berfungsi untuk mencerahkan, bisa juga berfungsi untuk mengecilkan pori-pori, mengontrol produksi minyak dan memperkuat skin barrier. Terdapat pula kandungan Aloe Vera dan Chamomile yang berfungsi untuk melembabkan dan menutrisi kulit. Sayangnya, serum ini masih menggunakan fragrance di dalamnya dan wanginya seperti wangi vanila, saya sangat suka dan tidak merasa terganggu dengan wanginya karena bagi saya wangi vanila sangat enak dan bisa membuat mood saya menjadi naik ketika menggunakan serum ini. Tetapi jangan khawatir bagi kalian yang tidak cocok dengan kandungan fragrance di dalam skincare, brand Lucienne juga mengeluarkan versi serum yang tidak menggunakan fragrance di dalamnya. Tekstur dari serum ini sangat kental dan berwarna putih bening, walaupun begitu serum ini cepat menyerap ke dalam kulit.

Ingredients

Aqua, Glycerin, Triethanolamine, Niacinamide, Alpha Arbutin, Aloe Vera Leaf Extract, Chamomile Anthemisnobilis Extract, Licotice Glycyrrhiza Glabra Extract, Simmondsia Chinensis Jojuba Seed Oil, Polysorbate 80, Cyciopentasiloxane, Citric Acid, Carbomer, Phenoxyethanol, Fragrance (Parfum), BHT, Sodium Metabisulfite, Tetrasodium EDTA.

Penggunaan

Serum ini saya gunakan pada malam hari sebagai night skincare routine. Biasanya saya mengaplikasikannya setelah menggunakan toner dan essence, kemudian lanjut serum ini dan terakhir menggunakan moisturizer. Saya mengaplikasikannya langsung ke wajah dengan pipetnya sebanyak setengah drops yang cukup untuk 5 titik wajah yaitu dahi, hidung, kedua pipi dan dagu kemudian diratakan pada wajah. Saya lebih suka mengaplikasikannya langsung ke wajah karena lebih menghemat produk.

Baca Juga : Tips Mencegah Timbulnya Jerawat Pada Wajah

Final Verdict


Jujur, saya sangat suka sekali dengan serum ini dan serum terbagus untuk mencerahkan wajah yang pernah saya coba. Menurut saya efek mencerahkannya sangat bagus dan cepat, mungkin karena gabungan dari kandungan Alpha Arbutin dan Niacinamide di dalam satu produk yang membuat serum ini bagus sekali untuk mencerahkan kulit. Serum ini juga memberikan efek glowing dan lembab tetapi tidak lengket dan tidak berat di wajah. Walaupun pagi hari saya tidak menggunakan serum ini tetapi efeknya glowing dan lembabnya tetap terlihat dan membuat pori-pori wajah saya menjadi halus dan sehat. Efek yang sangat saya rasakan yaitu serum ini bisa menghilangkan bekas jerawat dengan cepat tanpa bantuan AHA/BHA. Saya sangat suka sekali dengan serum ini karena klaim yang mereka tulis itu benar adanya. Kekurangannya menurut saya kemasan serum ini terlalu kecil yaitu 15 ml yang membuat produk ini cepat sekali habis. Saya menghabiskan serum ini dalam waktu sebulan lebih dan pemakaiannya pada malam hari saja. Walaupun begitu, produk ini memberikan efek yang sangat cepat. Saya sangat amat merekomendasikan dan wajib anda coba jika sedang mencari serum yang bisa mencerahkan wajah dengan efek glowing, melembabkan wajah dan menghilangkan bekas jerawat.

Kira-kira anda tertarik menggunakan Lucienne Brightening and Glowing Serum? Tulis di kolom komentar ya!


Penulis : Annisa Zalfa Salsabila/Diarygimale

Foto : DiaryGimale/Annisa Zalfa Salsabila 

1 comments

  1. Terima kasih infonya, Dan jangan lupa selalu Minuman Kolagen untuk menambah kecantikannya

    ReplyDelete