Kenali Manfaat Buah Peach Untuk kesehatan Kulit

 

Buah Peach/Freepik @8photo

Selain enak untuk dinikmati, ternyata buah peach memiliki segudang manfaat untuk kesehatan kulit, lho! Bentuknya yang unik dengan rasa yang manis dan sedikit asam, buah ini kaya akan serat, antioksidan, vitamin dan mineral. Tak heran jika buah ini menjadi kandungan utama dalam produk skincare. Lalu apa saja ya manfaat buah peach untuk kesehatan kulit? Yuk, kita kupas satu persatu di bawah ini!

1. Mengurangi penuaan dini

Buah peach mengandung antioksidan yang sangat tinggi, sehingga dapat menghilangkan flek hitam di wajah. Selain itu, terdapat makronutrien yang bekerja sangat baik untuk menghilangkan kerutan dan mengencangkan pori-pori kulit. Jadi, untuk kamu yang ingin awet muda seperti perempuan korea, kamu bisa mengonsumsi buah peach atau menggunakan skincare dengan kandungan buah peach secara rutin.

2. Mencerahkan kulit

Siapa yang tidak ingin kulitnya cerah berseri? Nah, manfaat utama yang bisa kamu rasakan dari buah peach adalah kulit jadi lebih cerah. Pasalnya, buah peach kaya akan vitamin C yang baik untuk mencerahkan kulit. Untuk merasakan manfaat buah peach yang satu ini, kamu harus mengonsumsi buah peach setidaknya sehari sekali.

3. Menjaga elastisitas kulit

Selain mencerahkan kulit, buah peach juga dapat menjaga elastisitas kulit. Pasalnya di dalamnya terdapat protein yang dapat membantu mempercepat produksi kolagen. Ketika produksi kolagen terpenuhi, maka elastisitas kulit pun akan terjaga dan kulit menjadi lebih keyal dan kencang.

4. Mencegah munculnya jerawat

Salah satu permasalahan kulit yang sering dialami oleh banyak orang adalah kulit berjerawat. Tak peduli dimana lokasinya, kebanyakan orang tentu lebih memilih untuk tidak memiliki jerawat sama sekali. Menariknya, buah peach dapat menjadi alternatif solusi untuk mengurangi jerawat. Hal itu terjadi karena di dalam buah peach terdapat vitamin A, C, E, dan K yang tinggi. Dengan adanya vitamin tersebut dapat mencegah peradangan pemicu jerawat.

Itu dia manfaat buah peach yang bisa kamu rasakan. Manfaat yang bervariasi membuatnya menjadi pilihan yang baik untuk dikonsumsi secara rutin. Ayo, mulai tingkatkan gaya hidup sehat dengan rajin mengonsumsi sayuran dan buah-buahan, sebagai bentuk investasi pada kesehatanmu! Kamu juga bisa menggunakan skincare dengan kandungan buah peach untuk merasakan mafaatnya.

0 comments