Brand fashion
Indonesia, Erigo baru saja melangsungkan fashion
show di New York Fashion Week the Show Spring-Summer 2022. Erigo menggandeng
beberapa influencer Indonesia salah
satunya yaitu Rachel Vennya. Selama berada di New York, perempuan yang kerap
dipanggil buna ini mengunggah berbagai macam OOTD melalu akun Instagramnya. Berikut
beberapa gaya outfit Rachel Vennya
selama di New York.
Baca juga : Ini Dia 3 Alasan Utama Kamu Sulit Mencintai Diri Sendiri
1. Bushwick cropped top dipadukan dengan celana cargo polysilk
Outfit pertama
yang Rachel gunakan saat di New York adalah perpaduan antara bushwick cropped top dengan celana cargo berbahan polysilk. Dilengkapi dengan mini
bag dan juga sepatu sneakers. Untuk
bushwick cropped top itu dari brand Saint York dengan harga Rp375.000,-. Sedangkan
celana cargo polysilk berwarna biru
itu keluaran dari Dua Awan seharga Rp495.000,-. Mini bag gemas berwarna kuning itu dari Semata dibanderol seharga
Rp310.000,-. Dan terakhir sepatu sneakers
yang digunakan itu berasal dari Nike yang Air Jordan 6 ‘Gold Hoops’. Tak ketinggalan
ia juga menggunakan berbagai aksesoris seperti kalung yang berasal dari Kurva
dan Drunk Dad, anting dari Klar, dan juga cincin dari Kurva dan Super Jung. Boyish namun tetap cantik!
2. Memadukan antara obi belt, dan juga celana detachable
Saat ini obi belt sedang jadi fashion item yang hits. Banyak selebgram yang membuat mix and match menggunakan obi belt, termasuk Rachel Vennya. Saat di New York Rachel menggunakan obi belt yang di padukan dengan kemeja putih dan celana detachable warna hitam. Kemeja yang digunakan itu dari Erigo seharga Rp100.000,- saja. Untuk celana detachable itu dari Sonderlab X Aesthetic Pleasure dengan harga Rp750.000,-. Buna juga menggunakan kacamata dari Pomelo dan juga menggunakan tas dari Dior. Sedangkan untuk sepatu ia menggunakan dari Chanel seharga Rp62.648.000,-.
3. Tampil edgy dengan dress dan sepatu boots
Outfit selanjutnya,
Rachel menampilakan gaya edgy dengan
perpaduan antara kemeja lengan pendek, long
dress, dan juga sepatu boots.
Untuk kemejanya ini adalah milik Erigo dengan harga Rp300.000,-. Sedangkan
untuk dress hitamnya itu dari Sav
Lavin seharga Rp679.000,-. Dan sepatu boots
dari Chanel seharga Rp62.648.000,-. Tak lengkap jika tidak menambahkan sedikit
aksesoris. Aksesoris yang digunakan Rachel yaitu anting dari Klar dengan harga
Rp229.000,-. Sentuhan terakhir, Rachel menggunakan tas dari Dior yang dijual
dengan harga Rp38.542.500,-.
4. Tampil swag dengan kemeja, rok dan bucket hat
Outfit yang satu ini Rachel menggunakan baju berlayer, dimana ia menggunakan baju dari Soe Jakarta dengan harga Rp729.000,- dan dibalut dengan jaket dari Erigo seharga Rp155.000,-. Untuk bawahannya, buna menggunakan rok pleated dari Nike X Sacai seharga Rp5.990.000,-. Untuk pelengkapnya, ia menggunakan bucket hat dari Dior dengan harga Rp16.399.000,-. Dan juga menggunakan tas dari Scipaprock dengan harga Rp429.000,-.
Baca juga : Sering Dianggap Sama, Ini Dia Perbedaan Dark Circle, Eye Bags, Dan Puffy Eyes
5. Tampil casual dengan kaos, jeans, dan sneakers
Outfit
selanjutnya dari Rachel Vennya yaitu casual
look. Dimana Rachel menggunakan kaos garis-garis horizontal milik Erigo seharga Rp88.000,-. Dipadukan dengan jeans
bermotif bunga dari Meadows dengan harga 195 USD atau sebesar Rp2.780.700,-.
Sedangkan tas yang digunakan Rachel berasal dari Balenciaga seharga
Rp26.540.000,-. Dan untuk menambahkan kesan casual,
ia menggunakan kacamata half moon
dari Pamelo yang dibanderol sebesar Rp169.000,-. Walaupun motif dan warnanya
bertabrakan, namun tetap keren ya?
6. Leather pants dipadukan dengan oversized jacket
Tampil RnB, kali ini buna menggunakan pakaian
atas bawah serba hitam yang dibalut dengan jaket oversized. Untuk celananya, ia memakai dari brand Sein yang di banderol
sebesar Rp230.000,-. Untuk sepatunya Rachel menggunakan Nike Air Jordan 1 Retro
High seharga Rp6.047.000,-. Nah untuk melengkapi tampilannya, buna tidak lupa
menambahkan aksesoris seperti kalung dari Dior dan anting dari Tiffany &
Co.
7. Tampil retro dengan crop top dan palazzo pants
Duh buna nyari sarapan
aja kece banget ya? Outfit yang
dipakai buna buat nyari sarapan di New York itu atasannya dari ZARA. Sedangkan palazzo pants nya dari AR Collection
dengan harga Rp199.000,-. Untuk tambahannya, Rachel menggunakan tas dari
Bottega Veneta seharga Rp27.090.000,-. Dan juga kacamata lucu dari Such A Babe
dengan harga Rp89.000,-. Tak ketinggalan cincin dari Tiffany & Co seharga
Rp24.238.000,-.
8. Atas dan bawah menggunakan denim
Kata siapa denim itu
membosankan? Buktinya Rachel mampu membuat denim terlihat sangan menarik. Ia
mengenakan puff sleeved top dari
H&M dengan harga Rp149.000,- yang dibalut dengan denim dari Erigo yang akan
segera dirilis. Lalu dipadukan dengan celana jeans bermotif kotak-kotak dari Super Jung yang diberi harga
sebesar Rp590.000,-.
Baca juga : 3 Cara Mudah Atasi Makeup yang Sulit Menempel
Sedangkan untuk
sepatunya, buna menggunakan Brushed Leather Loafer dari Prada seharga
Rp12.673.000,-. Untuk memaksimalkan tampilannya, Rachel Vennya menambahkan
kacamata dari Such A Babe seharga Rp89.000,- dan tas fringe biru dari Struturrra dengan harga Rp1.850.000,-.
9. Tampil classy dengan mini dress
Berbeda dari tampilan
sebelumnya, kali ini Rachel mengenakan mini
dress berbahan corduroy dari Love
Shack Fancy yang dibanderol sebesar Rp7.061.000,-. Ditambah dengan sepatu manis
berbahan leather dari Prada. Dan
sentuhan terakhir untuk memaksimalkan tampilan classy-nya, buna menambahkan tas kecil dari Celine dengan harga
Rp17.831.000,-.
10. All black is the best
Gaya
terakhir yang digunakan buna sebelum akhirnya meninggalkan New York yakni pakaian serba hitam. Dimulai dari
atasan menggunakan gee top dengan
harga Rp189.000,- dan bawahan bora pants
seharga Rp299.000,-. Keduanya berasal dari brand
yang sama yaitu BYEOL. Untuk sepatu
buna menggunakan sepatu leather ankle
boots dari Acne Studios. Sepatu tersebut dibanderol seharga Rp14.982.500,-.
Rachel juga menambahkan sedikit detail di pinggangnya dengan asymmetrical lace corset dari Wilsen
Willim dengan harga Rp1.000.000,-. Tak ketinggalan, buna juga menggunakan tas
dari Prada seharga Rp11.558.000,-. Sedangkan untuk aksesorisnya, ia memakai
kacamata dari lokal brand yakni Such A Babe seharga Rp79.000,-
Jadi
itu dia gaya outfit Rachel Vennya
selama berada di New York. Tak hanya stylish,
gaya ibu dua anak tersebut sangat mudah untuk diikuti. Dari semua outfit diatas saya paling suka saat Rachel
menggunakan baju serba denim. Menurut saya outfit
tersebut simple, dan paling mudah untuk ditiru. Semoga artikel ini bisa menjadi
inspirasi untuk kalian dalam berpakaian!
Penulis : Talitha Putik Arawanda
Foto : Instagram @rachelvennya @Rachelvennya.fashion
0 comments