Review COSRX Advance Snail 96 Mucin Power Essence

 

Untuk pemilik kulit kering seperti saya ini, dibutuhkan skincare yang mampu menghindrasi dan melembapkan kulit. Kebetulan saat saya browsing, saya mengetahui bahwa skincare yang mengandung Snail dapat memberikan kelembapan ekstra pada kulit. Ternyata di Korea, penggunaan skincare dengan kandungan lendir siput sudah menjadi tren sejak dulu lho. Karena saya penasaran akhirnya saya mencari tau produk dengan kandungan Snail. Akhirnya pilihan saya jatuh kepada COSRX Advance Snail 96 Mucin Power Essence. Kalau mau tahu lebih lanjut tentang produk ini dan efeknya pada kulit wajah saya, baca terus ulasannya sampai habis, ya!

Packaging

COSRX Advance Snail 96 Mucin Power Essence dikemas dalam box berwarna putih yang simple. Tulisan yang tertera di box menggunakan dua bahasa yaitu Bahasa Korea, dan Bahasa Inggris. Jadi kamu tetap bisa membaca informasi yang ada pada box.

Baca JugaKetahui Jenis-Jenis Masker Sesuai Kondisi Kulit Mu Yuk!

Untuk botolnya sendiri, menggunakan botol plastik yang kokoh dengan bahan doff, dilengkapi dengan pump dan penutup. Walaupun bahannya doff, tapi kamu tetap bisa melihat isi dari essence ini. Pump nya juga enak banget, nggak gampang rusak, dan produk yang dikeluarkan itu pas. Untuk ukurannya, essence ini berisi 100 ml.

Klaim, tekstur, formula

Ada beberapa klaim yang ditawarkan COSRX Advanced Snail 96 Mucin Power Essence, mulai dari membuat kulit menjadi lebih halus, memberikan hidrasi, merevitalisasi, meningkatkan elastisitas kulit, serta membuat kulit menjadi lebih sehat. Sedangkan untuk teksturnya essence ini tergolong unik. Pasalnya teksturnya mirip sekali dengan lendir siput, sedikit kental, terasa licin, dan agak slimy. Waktu pertama kali pemakaian yang saya rasakan adalah essence nya yang sedikit berat dan butuh waktu untuk nyerep ke kulit. Namun, setelah beberapa hari pemakaian kamu akan terbiasa dengan teksturnya. Setelah menyerap dengan sempurna, essence ini nggak bikin lengket di kulit. Essence ini juga nggak ada baunya.

COSRX Advance Snail 96 Mucin Power Essence memiliki ekstrak lendir siput sebesar 96%. Selain itu produk ini juga memiliki 12 ingredients, dengan 3 ingredients aktif yaitu Snail Secretion Filtrate yang dapat memperbaiki kulit, menghilangkan kemerahan, meningkatkan elastisitas, dan melembapkan. Sodium Hyaluronate yang dapat melembapkan kulit dan melindungi dari dehidrasi. Dan Panthenol memiliki anti inflamator dan dapat mengencangkan kulit.

Baca JugaPilih Mana? Physical Sunscreen atau Chemical Sunscreen?

Ingredients

Snail Secretion Filtrate, Betaine, Butylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Sodium Polyacrylate, Phenoxyethanol, Sodium Hyaluronate, Allantoin, Ethyl Hexanediol, Carbomer, Panthenol, Arginine.

Penggunaan

Sama seperti penggunaan essence pada umumnya. Saya menggunakan essence ini sesudah penggunaan toner dan sebelum memakai serum. COSRX Advance Snail 96 Mucin Power Essence saya pakai di pagi dan malam hari. Untuk pagi hari saya menggunakan 1 pump, sedangkan di malam hari saya menggunakan 2 pump untuk wajah dan leher. Mengapa begitu? Karena saya ingin mendapatkan kelembapan ekstrak untuk ke esok harinya.

Baca Juga Review Fresh Herb Origin Serum

Final verdic

For the first time, saya mencoba produk skincare dengan kandungan Snail dan ternyata produk ini bagus banget! Yang saya rasakan setelah menggunakan produk ini beberapa bulan, secara tekstur, kulit jadi jauh lebih halus dan lembut. Kalau secara tampilan, jadi lebih cerah sekaligus glowingI love it!

Selain memberikan hasil yang signifikan pada kulit, essence ini juga nyaman saat digunakan. Dan menurut saya teksturnya juga masih nyaman digunakan untuk kulit berminyak. Kandungannya yang nggak neko-neko membuat produk ini aman digunakan di segala jenis kulit. Produk ini juga nggak bikin kulit jadi berminyak lho. Kamu bisa beli produk ini dengan harga Rp265.000,- di e-commerce kesayang kalian.

Baca JugaReview FREEMAN Detoxifying Charcoal + Black Sugar Mud Mask

Satu hal yang harus kamu tau, produk ini butuh waktu untuk mendapatkan hasilnya. Di kulit saya, butuh waktu hampir 2 bulan untuk benar-benar melihat hasilnya. Jadi buat kamu harap bersabar ya, cantik memang butuh proses :)

Nah, setelah membaca ulasan di atas, kira-kira kamu tertarik ga untuk mencoba produk ini? Komen di bawah ya!


Penulis : Talitha Putik

Foto : Dok. Diarygimale/Talitha Putik

0 comments