Toner adalah
salah satu produk yang wajib digunakan dalam rangkaian skincare. Produk yang satu ini berfungsi untuk menghidrasi kulit
dan mengembalikan pH kulit setelah mencuci wajah. Selain itu, toner juga digunakan untuk mempersiapkan
kulit agar produk skincare lebih
mudah meresap. Namun kamu tau nggak kalau toner
bisa digunakan dengan berbagai cara? Nah, di bawah ini ada beberapa cara
menggunakan toner yang bisa kamu
lakukan!
1. Menggunakan tangan
Cara menggunakan toner yang pertama yaitu dengan
menggunakan tangan. Cara ini merupakan cara paling mudah dan yang paling umum
dilakukan. Karena dengan cara seperti ini kamu tidak membutuhkan alat apapun. Caranya
sangat mudah, cukup tuangkan toner ke
telapak tangan, lalu aplikasikan pada wajah dengan menepuk secara perlahan. Menurut
saya, dengan menggunakan tangan kulit jadi terhidrasi lebih maksimal. Karena semua
produk yang dituangkan ke telapak tangan terserap sempurna ke dalam kulit. Untuk
hasil yang lebih maksimal kamu bisa menggunakan cara ini di pagi dan malam
hari. Oh iya kalau kamu mau menggunakan cara ini, jangan lupa untuk
memperhatikan kebersihan tangan sebelum memakai toner ya!
Baca juga : Perbedaan Hydrating Toner dengan Exfoliating Toner
2. Menggunakan kapas
Cara selanjutnya yaitu
dengan menggunakan kapas. Sebenarnya cara ini lebih cocok digunakan saat kamu
memakai exfoliating toner. Kenapa? Karena
dengan menggunakan kapas dapat mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang masih
menempel pada wajah. Cara penggunaannya pun mudah, cukup tuangkan toner pada kapas, lalu usapkan pada
wajah. Cara ini bisa kamu gunakan seminggu 3 kali. Karena kalau terlalu sering
bisa membuat kulit mu iritasi. Yang perlu diingat juga, saat mengaplikasikan
cara ini jangan terlalu keras ya saat mengusapnya!
3. CSM
Cara yang satu ini
sangat terkenal di Jepang. Ya, perempuan Jepang menggunakan toner dengan cara CSM atau Chizu Saeki Method. Cara yang satu ini
berfungsi untuk mencerahkan, melembapkan, menjaga elastisitas kulit, sekaligus
menyegarkan. Untuk cara pemakaiannya, pertama-tama kamu siapkan bahan-bahannya
terlebih dahulu, seperti kapas, air hangat, dan tentunya toner. Setelah semua bahannya sudah lengkap, kamu bisa celupkan
kapas ke dalam air hangat. Lalu peras kapas tersebut sampai tidak ada lagi air
yang menetes. Kemudian tuangkan toner
ke kapas dan kapas siap digunakan pada wajah. Tempelkan kapas ke seluruh wajah
kecuali mata, mulut dan hidung. Diamkan selama tiga hingga lima menit sampai toner meresap sempurna ke dalam kulit.
Baca juga : Review COSRX AHA/BHA Clarifying Treatment Toner
4. 7 skin method
7 skin method ini adalah cara memakai toner yang terkenal di negara Korea Selatan. Dalam metode ini kamu menggunakan 7 macam toner setelah mencuci wajah. Cara pemakaiannya yaitu toner pertama dipakai menggunakan kapas, lalu di usap ke seluruh wajah. Selanjutnya untuk toner kedua hingga ke tujuh, dipakai menggunakan tangan, kemudian gosok kedua tangan hingga suhu tangan terasa hangat, setelah itu tepuk-tepuk sambil memberikan tekanan seperti memijat wajah. Diantara pemakaian toner satu dengan yang lainnya, harus diberi jeda selama 2-3 menit. Fungsinya agar toner sebelumnya meresap terlebih dahulu sebelum lanjut ke toner selanjutnya. Produk yang bisa digunakan untuk metode ini adalah toner yang memiliki formula ringan dan tidak lengket. Jadi, walaupun kulit mu berminyak, kamu tetap bisa menggunakan teknik ini dengan aman.
Nah itu dia beberapa
cara menggunakan toner yang bisa kamu lakukan. Dari ke-4 cara tersebut, cara
mana yang paling kamu suka pakai? Komen di bawah ya!
0 comments