3 Keuntungan Berpacaran Dengan Sahabat

 

Elbert Hubbard pernah berkata, "Sahabat adalah seseorang yang tau semua tentangmu dan masih mencintaimu,”. Maksudnya adalah seorang sahabat pasti tau semua omong kosongmu, mereka tau kamu mendengkur, mereka tau kebiasaan burukmu, mereka tau kamu pilih-pilih makanan saat di luar, mereka tau kelebihan dan kekuranganmu, tapi mereka tetap menyayangimu dan tidak meninggalkanmu.

Kita semua tau kiasan komedi romantis dimana dua teman lama yang sudah mencari pasangan jauh-jauh, akhirnya jatuh cinta satu sama lain. Mungkin konsepnya klise, tapi tentunya tidak terlepas dari kata jodoh. Walaupun tak sedikit juga yang takut untuk memulai hubungan romantis dengan sahabat.

Kamu takut mengambil risiko untuk mengakhiri persahabatan itu jika kalian putus. Memang ada banyak hal yang harus dipikirkan saat memutuskan apakah mau melanjutkan ke hubungan yang serius atau tidak. Tapi ada hal yang harus kamu ketaui, ternyata berpacaran dengan sahabat itu ada beberapa keuntungannya lho! Mau tau apa saja? Cari tau di bawah ini.

1. Kamu sudah tau apa yang mereka suka dan tidak suka

Jika kamu berkencan dengan sahabat, mereka pasti sudah tau hampir segalanya tentang kamu. Tidak akan ada periode canggung untuk mencoba mengenal satu sama lain dan mencari tau seberapa banyak tentang kamu. Kamu tau dia sudah menerima kamu apa adanya. Lebih mudah untuk menyenangkan pacar ketika kamu sudah berteman baik.

Kamu tau apa yang membuat dia bahagia dan apa yang paling tidak ia sukai. Kamu juga mungkin mengetaui hubungan masa lalu mereka. Di sisi lain, mereka mungkin tau tentang kamu juga. Karena hal-hal tersebut, kamu dapat lebih mengontrol hubungan.  Kamu memilih apakah akan memenuhi kebutuhan dan keinginan mereka atau tidak.

2. Meminimalisir risiko jatuh cinta dengan orang yang salah

Ketika kamu jatuh cinta dengan seseorang yang tidak kamu kenal, kamu mungkin akan terkejut mengetaui bahwa mereka bukanlah orang yang kamu kira. Sangat mudah memang untuk meromantisasi apa yang bisa terjadi. Jika kamu memaksa untuk melakukannya, itu dapat menyebabkan ekspetasi yang tidak realistis.

Kamu mungkin mengetahui bahwa mereka terlilit hutang, bermasalah dengan hukum, atau sudah menjalin hubungan romantis dengan orang lain. Tapi kamu tetap melanjutkannya. Hubungan seperti itu tidak akan berjalan lama. Nah kamu tidak akan merasakan risiko yang sama jika kamu berpacaran dengan sahabat yang sudah kamu kenal bertaun-taun. Alhasil hubungan mu akan jauh lebih langgeng.

3. Memiliki teman yang sama

Kamu mungkin sudah mengenal keluarga dan teman sahabatmu, yang seringkali bisa menjadi pemicu stres saat berkencan dengan orang asing. Mungkin juga kamu memiliki sekelompok teman yang kamu ajak bergaul bersama. Oleh karena itu, dinamikanya tidak akan banyak berubah.

Ini sangat membantu jika kamu sering bersosialisasi dengan orang-orang ini, memberi jalan keluar untuk kamu menemukan kenyamanan. Kamu juga lebih sadar bagaimana kamu bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan sosial dan keluarga mereka. Pikirkan betapa menakutkannya bertanya-tanya apakah kamu akan diterima dalam kehidupan pasanganmu dan konsekuensi yang mungkin terjadi pada hubungan kamu.

Minimal, ini dapat menyebabkan situasi tidak nyaman di mana salah satu dari kalian merasa terasing sementara yang lain menghabiskan waktu bersama teman-temannya. Dalam skenario terburuk, kamu tidak cocok dengan keluarga mereka dan kamu atau pasanganmu merasa tidak dapat melanjutkan hubungan karena pemicu stres ini terlalu berat untuk ditangani.

Itulah beberapa manfaat yang bisa kamu rasakan jika kamu berpacaran dengan sahabat mu sendiri. Yang perlu diingat adalah hampir tidak mungkin untuk kembali seperti dulu jika berkencan dengan mereka tidak berhasi. Namun mengetaui bahwa kamu akan berkencan dengan seseorang yang kamu percayai dengan sepenuh hati pasti dapat membuarnya tampak seperti usaha yang layak terlepas dari risikonya.


Penulis : Talitha Putik Arawanda

Foto : Freepik.com

0 comments